Cara Upgrade OS Samsung Galaxy Gio ke Gingerbread - Triple R Magazine
Cara Upgrade OS Samsung Galaxy Gio ke Gingerbread

Cara Upgrade OS Samsung Galaxy Gio ke Gingerbread

Share This
Kali ini, saya akan memberitahu anda bagaimana cara untuk upgrade sistem operasi android hp Samsung Galaxy Gio. Sesuai dengan pengalaman, saya sendiri pun melakukan upgrade ini (sesuai dengan tutorial yang akan saya jelaskan) dan alhamdulillah bekerja 100% tanpa kendala apapun. Langsung saja, Berikut adalah penjelasannya : 
Persiapan yang wajib dilakukan sebelum proses upgrade 
  • Baterai harus terisi minimal 50%. 
  • Hp harus memiliki akses root. Untuk proses root bisa dilihat Disini
Download & Install
  • Odin Multi Downloader v.4.42
  • Gio v.1.0 ops
  • Gingerbread.zip (Ekstrack terlebih dahulu)
  • Samsung USB Drivers For Mobile Phone 1.5.27.0
Proses Upgrade 
  1. Buka Odin Multi Downloader yang sudah anda install
  2. Klik Select Ops. Pilih ops yang sudah anda download tadi  (Gio v.1.0 ops)
  3. Centang kolom One Package pada menu options
  4. Klik One Package. Pilih file hasil ekstarck dari file (Gingerbread.zip)
  5. Setelah itu matikan Hp kamu, lalu masuk ke downloading mode dengan cara (Tekan tombol Home + Power + Volume Down)
  6. Hubungkan Hp kamu ke PC/Laptop menggunakan kabel data.
  7. Setelah itu, akan ada tulisan berwarna kuning pada kolom Com Port Mapping
  8. Klik Tombol Start, tunggu sampai proses selesai.


No comments:

Post a Comment

Bijak berkomentar, bijak pula dikomentari.

Pages